Yudi S Amirullah 3 months ago
yudi-s-amirullah #pubg-mobile

REGIONAL CLASH TERSENGIT DI TAHUN 2024?

Perjalanan panjang kurang lebih selama satu bulan lamanya kini telah berakhir malam tadi. BOOM Esports sekali lagi mengukuhkan dirinya sebagai “Raja Southeast Asia” untuk saat ini. Selain menjadi juara, BOOM Esports juga berhak mendapatkan tempatnya di ajang PUBG Mobile World Cup 2024 yang akan diadakan pada bulan July mendatang. Selain BOOM Esports, 4 tim Southeast Asia lainnya juga mendapatkan tiket menuju ke Riyadh. Keempat tim tersebut adalah D’Xavier (#2 PMSL SEA Summer 2024), Yoodo Alliance (#3 PMSL SEA Summer 2024), Talon Esports (#4 PMSL SEA Summer 2024) dan Vampire Esports (#5 PMSL SEA Summer 2024).


Walaupun berhasil lolos ke ajang PUBG Mobile World Cup 2024 di Riyadh, namun Vampire Esports harus melalui babak Survival Stage terlebih dahulu. Vampire Esports benar-benar menunjukkan kerja kerasnya di hari terakhir babak Grand Final kemarin. Walaupun merasa sudah mustahil untuk mengejar BOOM Esports di puncak klasemen, Vampire Esports mengalihkan target mereka untuk mengamankan posisi Top 5 untuk mendapatkan tiket menuju ke Riyadh. Tiga match terakhir babak Grand Final menjadi bukti keseriusan dari Vampire Esports yang juga sempat mendapatkan 1X WWCD. Vampire Esports yang pernah menjadi back-to-back PMWI Champions atau saat ini yang berganti nama menjadi PMWC kini akan kembali mencoba untuk mendapatkan “Hattrick” atau gelar ketiganya di ajang tersebut.


Selain dari Southeast Asia, beberapa tim lainnya sudah memastikan diri akan berpartisipasi di ajang PUBG Mobile World Cup 2024. Beberapa diantaranya adalah CAG OSAKA (PUBG Mobile Japan League Season 4 Phase 1), REJECT (PMGO Champions), DUKSAN Esports (PUBG Mobile Pro Series Korea 2024), Tianba (PEL Spring 2024) dan TJB Esports (PEL League Point). Kini kita tunggul menunggu beberapa region lainnya untuk menyelesaikan gelaran PMSL mereka dan seluruh peserta PUBG Mobile World Cup 2024 akan lengkap.


Diantara 28 tim yang akan bertanding nantinya (24 tim Group Stage/4 tim Survival Stage), ada dua slot yang sampai saat ini masih belum dikonfirmasi tim manakah yang akan mengisi slot tersebut. Dua tim “Special Invite” telah dipersiapkan untuk mengikuti babak Group Stage PMWC 2024 nanti. Beberapa pihak berspekulasi bahwa kemungkinan “Special Invite” tersebut akan jatuh ke tangan Vampire Esports selaku juara bertahan dan satu tim dari region China (PEL). Namun tentunya jika Vampire Esports mendapatkan slot tersebut, secara otomatis tiket Vampire Esports yang mereka dapatkan setelah berhasil meraih posisi #5 di PMSL SEA Summer 2024 akan turun kepada tim yang berada di #6 yaitu PIGMY Team. Tentunya sebelum adanya pengumuman dari pihal official, semuanya hanyalah bersifat rumor yang kebenarannya belum dapat dipastikan.


Sebelum berangkat menuju Riyadh pada bulan July mendatang, tim-tim dari region Central Southeast Asia, South Asia dan China akan terlebih dahulu terbang menuju Chengdu untuk melakoni gelaran PUBG Mobile Regioal Clash PEL VS CSA VS SEA 2024. Seluruh tim yang berpartisipasi telah terkonfirmasi, yaitu diantaranya Top 5 PMSL SEA Summer 2024 (BOOM Esports, D'Xavier’ Yoodo Alliance, Talon Esports, Vampire Esports) , 5 invited Team CSA (DRS Gaming, IHC Esports, Stalwart Esports, Falcon, 4Merical Vibes) dan Top 6 PEL Spring 2024 (Tianba, TJB Esports, Weibo Gaming, TeamPai, ThunderTalk Gaming, Six Two Eight). Turnamen kali ini akan digelar menggunakan Game For Peace atau PUBG Mobile versi China.







Photo via instagram @levelupid_

0
446
LAST CHANCE WEEK 2 PMSL SEA SPRING 2024 : VPE NGAMUK, TIM INDO LOLOS SEMUA

LAST CHANCE WEEK 2 PMSL SEA SPRING 2024 : VPE NGAMUK, TIM INDO LOLOS S...

1680677815.png
Muhammad Krisna Wijaya
6 months ago
BIGETRON ALPHA UMUMKAN ROSTER TERBARU UNTUK MPL S11

BIGETRON ALPHA UMUMKAN ROSTER TERBARU UNTUK MPL S11

1674823715.jpg
Iqbal FirzaTullah
1 year ago
PELUANG TERAKHIR! SIAPA SAJA YANG BERHASIL AMANKAN TEMPAT DI BABAK SUPER SUNDAY?

PELUANG TERAKHIR! SIAPA SAJA YANG BERHASIL AMANKAN TEMPAT DI BABAK SUP...

1698297165.png
Yudi S Amirullah
6 days ago
RRQ RYU TUTUP GROUP STAGE WEEK 1 PMSL SEA SPRING 2023 DIPUNCAK KLASEMEN

RRQ RYU TUTUP GROUP STAGE WEEK 1 PMSL SEA SPRING 2023 DIPUNCAK KLASEME...

1680677815.png
Muhammad Krisna Wijaya
6 months ago
DEWA PERANG "ARES" AKAN HATTRICK TROPHY PMSL? PMSL SEA SUMMER 2024

DEWA PERANG "ARES" AKAN HATTRICK TROPHY PMSL? PMSL SEA SUMMER 2024

1698297165.png
Yudi S Amirullah
3 months ago