Yudi S Amirullah 2 weeks ago
yudi-s-amirullah #pubg-mobile

NASIB BERBEDA BIGETRON KNIGHTS DAN BOOM ESPORTS!

Hari terakhir babak Group Stage PMSL SEA Fall 2024 week ketiga telah rampung malam tadi. Delapan tim telah memastikan tempatnya di babak Super Sunday nanti. Sementara itu, 16 tim tersisa masih harus berjuang lebih keras lagi di babak Last Chance yang akan berlangsung nanti malam. Empat tim Indonesia yakni RRQ Ryu, Team Pandum, MORPH Team dan BOOM Esports akan menjadi 4 dari 16 tim di babak Last Chance nanti.


BOOM Esports yang seperti banyak orang ketahui sedang mengalami penuruan performa yang sangat signifikan. BOOM Esports yang mempunyai misi untuk bisa langsung lolos ke babak Super Sunday tanpa harus melewati babak Last Chance sejatinya memulai hari ketiga kemarin dengan cukup baik. BOOM Esports bahkan sempat mendapatkan 1x WWCD di match Erangel. Namun perlahan BOOM Esports mulai kehilngan arah. Hasilnya BOOM Esports hanya mampu finish di #9 klasemen akhir babak Group Stage yang menandakan mereka harus bertanding kembali di babak Last Chance.


Sementara itu, 3 tim Indonesia lainnya yakni RRQ Ryu, Team Pandum dan MORPH Team masih terlihat kesulitan mengeluarkan gameplay terbaik mereka. RRQ Ryu yang sempat mendapatkan 1x WWCD di hari pertama babak Group Stage tidak mampu mempertahankan permainan mereka sehingga harus puas berada di #23 klasemen akhir. Sama halnya dengan Team Pandum dan MORPH Team yang juga tidak bisa tampil maksimal selama total 12 match yang mereka jalankan. MORPH Team finish di #19 sementara itu Team Pandum tepat berada dibawahnya yaitu di #20.



Total 4 tim Indonesia harus berjuang lagi di babak Last Chance. Disisi lainnya, VOIN Donkey, Talon Esports dan Alter Ego Ares yang tidak bermain pada hari terakhir semalam berhasil mempertahankan posisi mereka di Top 8 klasemen akhir. VOIN Donkey ID finish di #2 dengan 104 poin. Alter Ego Ares menyelesaikan babak Group Stage di #5 dan disusul Talon Esports di #6 klasemen akhir babak Group Stage.


Satu tim Indonesia terakhir yang memastikan dirinya lolos langsung ke babak Super Sunday tanpa perlu melakoni babak Last Chance adalah Bigetron Knights. Zuxxy cs yang terpuruk di hari pertama babak Group Stage perlahan berhasil bangkit dari keterpurukan. Walaupun seringkali toosoon di hari ketiga kemarin, match terakhir Miramar menjadi "turning point" bagi Bigetron Knights. Tampil dengan penuh percaya diri membuat Bigetron Knights berhasil menyalip perolehan poin BOOM Esports di menit-menit akhir dan sekaligus memastikan tempat mereka di babak Super Sunday.





photo via instagram @levelupid_

TIE BREAKER YANG PEDIH BAGI BIGETRON RED VILLAINS! : GROUP YELLOW PMGC LEAGUE STAGE 2023

TIE BREAKER YANG PEDIH BAGI BIGETRON RED VILLAINS! : GROUP YELLOW PMGC...

1698297165.png
Yudi S Amirullah
9 months ago
GENESIS TANCAP GAS BUKA MINGGU KETIGA PMSL SEA FALL 2023

GENESIS TANCAP GAS BUKA MINGGU KETIGA PMSL SEA FALL 2023

1680677815.png
Muhammad Krisna Wijaya
1 year ago
GILIRAN SIAPA YANG BERSINAR DI MINGGU KETIGA

GILIRAN SIAPA YANG BERSINAR DI MINGGU KETIGA

defaultuser.png
Falentino Marky
1 year ago
ALGS: SPLIT 1 PLAYOFFS SUDAH DIDEPAN MATA

ALGS: SPLIT 1 PLAYOFFS SUDAH DIDEPAN MATA

defaultuser.png
Profits
1 year ago
UHIGH'S NEXT STOP?

UHIGH'S NEXT STOP?

1698297165.png
Yudi S Amirullah
8 months ago